Tuesday 25 October 2016

Bolu Gulung Ekonomis - metode all in one



Bismillah,
Selamat pagi. Ceritanya masih semangat ngeblog.
Hari ini saya post resep bolu gulung ekonomis yang saya lihat d blognya mba ricke. Dulu paling anti sama semua resep yang pakai metode all in one. Selain waktu itu ga punya standing mixer, di Newcastle juga jenis emulsifier seperti SP tidak dijual dipasaran. Dari yang saya baca, untuk metode ini penggunaan SP atau sejenisnya termasuk crucial untuk menghasilkan bolu gulung dengan tekstur yang lembut tapi tidak terlalu airy seperti sponge cake.

Cheesy Brownies Ekonomis



Bismillah,
Mumpung lagi punya banyak waktu sekalian aja hari ini post resep cheesy brownies ekonomis. Biasanya saya menggunakan cream cheese untuk membuat lapisan keju pada brownies. Tapi seperti yang kita semua aware, harga cream cheese memang tidak nyaman dikantong. Hehe. Apalagi di Padang ini cream cheese tidak selalu tersedia di supermarket. Dan kalau sudah seperti itu saya harus pergi ke toko yang lokasinya jauuuh dari rumah.

Blueberry crumble bread - killer soft bread



Bismillah,
Walaupun killer soft bread (ksb) sudah lama malang melintang mengguncang dunia perotian ibu2 homebaker seperti saya, tapi saya tidak pernah tertatik untuk mencobanya. Alasan yang paling logis adalah karena saya sampai sekarang belum bisa menemukan feeling memanggang roti menggunakan oven tangkring. Alhamdulillah beberapa waktu yang lalu akhirnya saya memutuskan untuk menggantinya dengan oven gas untuk juga memudahkan proses memanggang kue2 jualan saya.

Pisang Bolen Dengan Korsvet


Bismillah..

Beberapa minggu (atau bulan..hehe) yang lalu saya posting mengenai pisang bolen tanpa korsvet yang saya ambil dari blog KBB. Bisa di cek sendiri ya. Hasil bolennya lembut, cocok bagi pecinta bolen yang suka tipe bolen lembut.

Kali ini saya pun penasaran ingin mencoba bolen dengan menggunakan korsvet. Korsvet sendiri merupakan jenis pastry fat yang biasa digunakan untuk membuat berbagai jenis pastry. Harganya pun relatif murah